Macam-Macam Pupuk Kalium

 on Saturday, October 31, 2015  

Saraswati Update - Macam-Macam Pupuk Kalium - Pupuk kalium dibuat dari deposit garam kalium, dan pada umumnya berasosiasi dengan magnesium, sulfat, dan klor.

Kainit dan garam pupuk kandang merupakan sumber kalium yang biasa dijumpai. Kalium klorida dan sulfat yang berasal dari Jerman dan Prancis merupakan senyawa-senyawa kalim yang telah dimurnikan.

Kalium sulfat

Pupuk ini dikenal juga dengan nama zwavelzure kali (ZK) dengan rumus kimia (K2SO4).

Kalium magnesium sulfat

Pupuk ini dikenal dengan nama patent kali, merupakan garam rangkap pupuk kieserit (MgSO4) dan pupuk ZK (K2SO4) dengan rumus kimia K2SO4.MgSO4. Semua garam kalium yang dipakai sebagai pupuk larut dalam air dan segera tersedia.

Tidak seperti pupuk N, pupuk K walupun diberikan dalam jumlah banyak tidak mempengaruhi pH tanah. Pemberian KCl yang banyak pada kentang dan tembakau dapat menurunkan kwalitas hasil tanaman.

Macam-Macam Pupuk Kalium

Kalium khlorida dan sulfat banyak dipakai di Indonesia, terutama untuk tanaman tembakau, sisal, dan tanaman perkebunan.

Beberapa tanaman sayuran memerlukan kalium, sedangkan padi hampir tidak pernah dipupuk K. Seluruh keperluan kalium di Indonesia didatangkan dari luar negri.

Kalium-magnesium sulfat, walaupun berkadar K rendah, Mulai banyak digunakan di terutama didaerah yang kekurangan magnesium.

Dibandingkan dengan batu kapur dolomitik atau dolomit, kalium-magnesium merupakn sumber Mg yang disukai.

Sebagin besar dari kulit coklat, abu ampas tebu atau abu sabut kelapa cukup banyak mengadung K, akan tetapi bahan ini belum dimanfaatkan secara sempurna.
Macam-Macam Pupuk Kalium

Sekam padi mengandung kurang lebih 2% kalium. Pada umumnya sekam ini dibakar dan abunya dibiarkan tanpa dipergunakan.

Kadar K dalam abu sekam kurang lebih sama dengan 30% K2O. Sisa-sisa pertanian dalam bentuk kulit coklat, sabut dan batok kelapa, ampas tebu dan sekam padi merupakan sumber kalium yang cukup berarti.
Macam-Macam Pupuk Kalium 4.5 5 Unknown Saturday, October 31, 2015 Saraswati Update - Macam-Macam Pupuk Kalium - Pupuk kalium dibuat dari deposit garam kalium, dan pada umumnya berasosiasi dengan magnesium...


No comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar