Pentingnya Olahraga Renang Bagi Kesehatan

 on Sunday, February 16, 2014  

Pentingnya Olahraga Renang Bagi Kesehatan - Olahraga merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan kita. Salah satu olahraga yang sangat bermanfaat bagi seluruh organ tubuh kita adalah olahraga renang. Olahraga renang memiliki segudang manfaat bagi kesehatan kita. Dengan berenang, seluruh tubuh bergerak dan melibatkan otot-otot besar seperti otot perut, otot lengan, pinggul, pantat dan paha. Berenang yang memenuhi syarat kesehatan dan keamanan, termasuk sebagai olahraga aerobik yang akan membuat paru-paru sehat dan melenturkan sendi terutama di bagian leher, bahu, dan pinggul.

Renang juga baik bagi orang yang kelebihan berat badan, hamil, lanjut usia, atau penderita arthritis. Ketika berenang, seluruh berat badan ditahan air atau mengapung sehingga sendi-sendi tubuh tidak terlalu berat menopang badan. Dengan renang, tubuh akan terlatih menggunakan pernapasan secara efisien. Tubuh akan membakar sekurang-kurangnya 275 kalori perjam, setara dengan bersepeda dan jalan cepat.


Agar renang dapat memberikan manfaat yang maksimal, maka dianjurkan dilakukan dengan bantuan instruktur renang yang berpengalaman. Bahkan, lebih baik lagi jika berkonsultasi lebih dahulu dengan dokter. Perhatikan juga kualitas air, seperti kejernihan, derajat keasaman (pH) bahkan polusi, yang mungkin dapat mengganggu kesehatan.

Mulailah dengan melakukan pemanasan dan peregangan terlebih dahulu, agar tubuh siap untuk bergerak. Pemanasan akan membuat suhu tubuh dan detak jantung meningkat perlahan-lahan. Lakukan pemanasan dengan berjalan-jalan sekitar kolam renang selama 10 menit, lalu regangkan sedikitnya 15 kali hitungan setiap otot. Peregangan merupakan salah satu upaya menghindari kram.

Lakukan pemanasan dan peregangan selama 5–10 menit, lalu teruskan dengan berenang selama 20–40 menit tanpa henti. Jika memulai berenang sebagai program kebugaran, lakukanlah secara bertahap. Jangan langsung berenang selama 30 menit tanpa jeda. Mulailah dengan satu putaran menyeberangi kolam, lalu istirahatlah selama 30 detik. Setelah beberapa minggu, latihan dapat ditingkatkan. Sebaiknya berganti-ganti gaya renang supaya semua otot terlatih. Kemudian akhiri dengan pendinginan, yaitu renang perlahan-lahan selama 5 menit.

Berenang selama 3–5 kali seminggu memberikan manfaat olahraga aerobik yang dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru. Buatlah acara renang untuk bersenang-senang misalnya dengan bergabung dengan klub penggemar renang untuk memperoleh variasi latihan.

Demikian Pentingnya Olahraga Renang Bagi Kesehatan, semoga bermanfaat.
 
Pentingnya Olahraga Renang Bagi Kesehatan 4.5 5 Unknown Sunday, February 16, 2014 Pentingnya Olahraga Renang Bagi Kesehatan - Olahraga merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan kita. Salah satu olahraga yang san...


5 comments:

  1. kbetulan di sebelah saya kerja ada sac jadi bisa belajar disana deh hehehe

    ReplyDelete
  2. olahraga renang bisa meninggikan badan dan meningkatkan kesehatan tubuh :)
    makasih infonya mbak Saraswati :D

    ReplyDelete
  3. Sayang nya dari banyaknya kebaikan renang saya nggak bisa berenang...hmmm

    ReplyDelete
  4. wah sy paling ndak bisa olah rga satu ini...selalu saja menggunakan gaya watu njilem

    ReplyDelete

Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar