Selamat datang di blog Saraswati Update, Anda sedang membaca artikel tentang Lidah Buaya untuk Mengobati Luka Luar - Lidah Buaya adalah tumbuhan yang sangat banyak manfaatnya, lidah buaya merupakan tumbuhan yang terdiri dari beberapa kelopak daun yang tebal dan berlendir. Daun lidah buaya mempunyai duri yang tidak tajam. Lidah buaya biasanya ditanam sebagai tanaman hias di depan rumah. Tanaman ini biasanya tumbuh tanpa terawat di depan rumah, banyak orang yang tidak mengetahui akan manfaat dan khasiat lidah buaya, sehingga biasanya tanaman ini dibiarkan tumbuh tanpa terawat. Bagi mereka yang mengetahui manfaat lidah buaya akan dengan sabar merawatnya, karena dapat mendatangkan banyak manfaat bagi kehidupan manusia.
Beberapa manfaat yang dapat diambil dari lidah buaya adalah sebagai penyubur rambut, penyembuh luka luar, dan minuman kesehatan. Berdasarkan penelitian, lidah buaya sangat kaya akan zat-zat yang berguna bagi kesehatan manusia, kandungan zat-zat itu antara lain enzim, asam amino, mineral, vitamin, polisakarida, dan masih banyak lagi. Karena banyaknya kandungan zat yang berguna bagi kesehatan, maka tumbuhan ini sudah dimanfaatkan oleh beberapa pabrik kosmetik dan obat-obatan sebagai bahan bakunya.
Pemanfaatan lidah buaya di masyarakat umum biasanya digunakan untuk obat luka luar. Luka luar yang sering dialami misalnya luka bakar, tergores, tertusuk, luka akibat kutu air, iritasi, luka memar, dan lain-lain. Cara pengobatannya menggunakan lidah buaya sangatlah mudah, yaitu hanya dengan mengambil daun lidah buaya, kemudian dipatahkan agar keluar lendirnya, kemudian lendir tersebut langsung dioleskan ke bagian luka luar. Dengan beberapa kali pengobatan, luka tersebut akan cepat kering dan sembuh.
Rasa sejuk saat dioleskan pada luka juga menimbulkan efek nyaman dalam melakukan pengobatan. Seperti dituturkan oleh salah seorang teman kami yang tidak mau disebutkan namanya. Beliau selalu memanfaatkan daun lidah buaya ini sebagai tanaman kesehatan untuk menjaga kesehatan keluarganya, salah satunya adalah untuk penyembuh luka tersebut di atas.
Demikian semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment
Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar